Blogger Beta.. What's Different?

Hari ini, Minggu, 10 Desember 2006, ada yang istimewa di Plaza Semanggi Food Court. Ya, sekumpulan anak muda [kecuali bbrp orang, tentunya, hehehe] yang ceria ngumpul di sana.
Uli yang ngajak saya hari Jum'at kemaren tampak sumringah dengan gaun etnik berwarna ngejreng...
Eit.. itu cuma segelintir kisah Kopdaran yang kita lakukan hari ini. Berhubung, foto-foto kopdaran masih ada di kamera digital gue, dan harus direduksi dulu file size-nya, jadi gue bikin reportase [ciee, reportase, kayak wartawan ajah..] mengenai Blogger Beta.

Singkat kata, gue yang tadinya kebelet pengen posting mengenai kopdaran yang super seru ini [thanx ya buat vhirza yang katanya jadi EO kopdaran kali ini], mendadak pengen nulis tentang wajah baru Blogger yang diimplementasiin di versi Beta-nya. Konon, sih kata sang developer, di versi Beta-nya nanti, Blogger bakal ngasih beberapa fasilitas tambahan yang gak dimiliki oleh versi sekarangnya. Di antaranya, kustomisasi berbasis drag and drop agar lebih mudah, terus ada labelisasi atau kategorisasi isi blog (yang ini mah udah digunakan oleh blogsome dan bbrp situs blog lain.. emang rada telat siih), terus ada juga private blog yang memungkinkan limitasi atau pembatasan untuk orang-orang yang berhak melihat isi blog kita.



Berhubung udah keburu kena iming-iming propagandanya Blogger, akhirnya gue tertarik untuk mengklik kata-kata "Switch to Beta Version". Klik, dan gue disuguhkan kotak login untuk kedua kalinya.



Ternyata, di versi Betanya, Blogger mengharuskan penggunanya terdaftar sebagai member di Google juga. Belum tau sih, maunya apa. Kemungkinan besar, bakal ada integrasi signifikan antara Blogger dengan Google. Tapi, gue belum tau sejauh apa. Berhubung gue udah punya account di Google, gue bisa meneruskan proses ini dengan memasukkan nama login Google juga.



Selesai itu, muncul dialog konfirmasi bahwa account blogger gue sedang di-switch atawa diupgrade ke versi Beta. Lumayan lama juga sih proses upgrading ini. Di kompie kantor gue aja makan waktu lebih dari setengah menit.



Setelah proses upgrading selesai, kita dibawa ke tampilan dashboard yang udah gak asing bagi para pengguna Blogger. Memang sih, hampir gak ada bedanya sama versi yang lama. Masih ada list blog yang kita punya, plus profile di sebelah kiri yang dilengkapi foto kita. Untuk tampilan postingan kita juga gak beda, hanya saja, pada saat posting ada isian tambahan di bagian bawah yaitu "Labels for this post". Inilah yang dimaksud sama Blogger dengan labelisasi or kategorisasi.


Tampilan dashboard yang gak berubah


Daftar postingan juga gak berubah, cuma di pojok kiri ada pilihan label



Label yang bisa diisi atau dipilih pada saat memposting


Satu hal yang agak terasa beda dari versi ini adalah kecepatannya. Kalau di versi lamanya, dibutuhkan waktu lumayan lama untuk mempublish blog, maka di versi Beta ini Blogger memperbaiki kinerjanya. Cepet banget. Gak pake acara sekian persen sekian persen lagi deh. Begitu kita klik publish, langsung ada pengumuman, "Your Blog Post Published Successfully". Gak ada lagi kata-kata "it may take some time if you have a large blog"... Mungkin integrasi dengan Google yang memungkinkan hal ini, kali yah? secara, Google kan salah satu situs yang space-nya gedee banget dan terus bertambah gede.

Oh, ya. Dengan beberapa tambahan elemen pada blog, maka gue memutuskan untuk pake template dari Blogger dulu. Di sini gue mau pelajari dulu elemen-elemen tambahan biar bisa dimasukin ke template yang bakal gue otak-atik. Sampe sini dulu ah. Lagi gatel mo posting tentang kopdaran tadi siang nih..

Comments

v1rzh4 said…
mas yunus,

namaku salah tuh!!! *protes lagi*

btw, akyu kan td nyanyi... :D

thx yah udh dateng ke acara kopdaran dan meramaikan suasana, kapan kita karaoke-an bareng lagi?? :D
Anonymous said…
koq shoutboxnya gak bisa dipake ya??
Anonymous said…
wahhh niat sayah mo minta hasil jepretan kopdar tapi belom diproses ya? :p
btw, setelah dipegang google, blogspot kayaknya tambah canggih aja yah.. :)
pyuriko said…
Ini judulnya Beta Blogger,.. koq diawal postingan cerita ttg kopdaran, hehehe
desan said…
mo pengaruhin gw sekuat apapun ga akan mempan! gw ga mau pindah ke blogger beta! ;P
admin said…
blogger was out from beta version...
please ceck at your dashboard

Popular Posts